Rolasan
Rolasan adalah turnamen diselenggarakan tiap hari Senin-Kamis di Lichess Swiss, setiap jam 13:00 WIB 12:00 WIB. Untuk hari Jumat, Sabtu, dan Minggu tidak ada Rolasan. Turnamen ini unik dan hanya ada di Liga Catur Indonesia. Kami melakukan pairing 1-2 dan tanpa melihat skor pemain. Apa itu pairing 1-2? Pairing 1-2 adalah pemasangan lawan yang paling dekat dengan rating. Apa itu tidak melihat skor? Tidak melihat skor artinya ketika memasangkan dengan lawan, tidak mencari lawan yang sama skornya. Artinya apa? Artinya pemain bermain di sekitar rating saja. Ini membuat pemain lebih nyaman karena mereka akan bermain dengan pemain yang ratingnya sama.
Hadiah atau podium kita menggunakan posisi podium Lichess yang sudah kita definisikan di awal (sebelum pertandingan) lihat definisi turnamen di Lichess. Jika pemain di hasil akhir urutannya sesuai dengan nomor tersebut, maka pemain berhak mendapat bonus. Dilarang keras untuk sengaja mengalah di setiap game yang anda mainkan. Anda bisa dikenai pasal pengaturan nilai dan bisa kena pelat merah oleh Lichess.
Rolasan Antar Klub
Rolasan antar Klub adalah perhitungan lima pemain dengan skor terbaik pemain dari sebuah Klub, dan menjadi skor milik Klub. Untuk bergabung dengan Klub pilihan anda,
lakukan di halaman profile (setelah login).
Berikut ini link Klasmen Rolasan Antar Klub.
Jadwal Rolasan Liga Catur Indonesia:
Tournamen ini berhadiah khusus hanya untuk anggota Liga Catur Indonesia.
Berikut ini hadiah dan aturannya:
-Bisa diikuti oleh pemain luar (bukan anggota Liga Catur Indonesia)
-Pemain luar tidak ada hadiah.
-Anggota harus verifikasi.
-Minimal game di akun anda adalah 300.
-Memainkan semua babak, kecuali anda dapat BYE 1, atau BYE 0.5
-Hadiah akan masuk ke balance LCI.
Gens Una Sumus